-->

Harga HP Xiaomi Redmi 6 Keluaran Terbaru, Spesifikasi Dua Kamera 12+5 MP, Prosessor Octa-core RAM 4 GB

Xiaomi Redmi 6 Keluaran Terbaru - Xiaomi hadir sebagai vendor yang  mampu menawarkan produk smartphone berspesifikasi tinggi dengan fitur lengkap dan canggih namun juga berani membandrol produknya dengan harga yang jauh lebih murah.

Terbau dari produk smartphone Xiaomi adalah Xiaomi Redmi 6 keluaran terbaru yang dirilis bulan Juni 2018 ini. Ponsel murah ini tampil memikat dengan pemasangan dua kamera belakang berfitur canggih.
Harga HP Xiaomi Redmi 6 Keluaran Terbaru

Jelas saat ini makin banyak penggemar smartphpne yan menginginkan ponsel berdual kamera lantaran dianggap mampu menciptakan gambar bokeh yang unik layaknya memotret dengan kamera profesional. Lantas bagaimana dengan Xiaomi Redmi 6?

Desain Sederhana Dengan Ukuran Layar Xiaomi Redmi 6 yang Lebar

Desain ponsel Xiaomi Redmi 6 keluaran terbaru terlihat lebih sederhana seperti  hanya seri-seri xiaomi terdahulu. Ponsel ini masih mengusung desain dengan body yang masih menyisakan bezel.

Dibagian belakang terlihat jelas dua kamera berjejer disudut atas. Sementara sensor pemindai sidik jari terdapat dibagian tengah belakang body.

Ukuran layar Xiaomi Redmi 6 keluaran terbaru yang lebar mencapai 5.45 inci memberikan keleluasaan dan kebebasan pemilik dalam menggunakan ponsel ini. Setiap gambar ditampilkan lebih besar dan memudahkan bagi para pemula.

Kualitas layar tergolong standar minimalis dengan panel IPS-LCD yang jernih hanya dibekali dengan resolusi setara 720 x 1440 pixels dengan kerapatan 295 ppi. Tampilan antar mukanya masih mengusung OS MIUI versi 9.0.

Namun dibantu oleh sistem operasi android 8.1 Oreo membuat kinerja ponsel terasa jauh lebih responsif, pengguna juga akan dimanjakan dengan suguhan berbagai fitur menarik didalamnya.

Kinerja Responsif dengan Prosessor Octa-core serta RAM besar 4 GB

Ponsel Xiaomi Redmi 6 keluaran terbaru meski menyasar kalangan menengah kebawah namun ponsel ini mampu memberikan kinerja yang sangat responsif dan bertenaga sehingga pengolahan data akan terasa lebih cepat.

Hal ini tak lepas dari prosessor Xiaomi Redmi 6 yang menggunakan tenaga Octa-core 2.0 GHz Cortex-A53 dengan chipset pintar MediaTek MT6762 Helio P22.

Bukan hanya itu, kapasitas RAM Xiaomi Redmi 6 terbagi dalam dua pilihan yang cukup besar dikelasnya yakni 3 GB dan 4 GB. Masing-masing versi memiliki kapasitas memori internal berbeda yaitu 32 GB dan 64 GB. Meski begitu slot sim card 2 bisa dimanfaatkan sebagai slot untuk microSD.

Kapasitas Memori Xiaomi Redmi 6 Keluaran Terbaru

Seperti dikatakan diatas, kapasitas memori Xiaomi Redmi 6 keluaran terbaru terbagi dalam dua pilihan. Versi RAM 3 GB memiliki memori internal 32 GB, sementara versi RAM 4 GB dibekali 64 GB. Keduanya bisa diperbesar menggunakan microSD hingga 256 GB.

Dua Kamera Xiaomi Redmi 6 Berukuran 12 MP dan 5 MP

Kelebihan paling mencolok dari ponsel ini adalah adanya dua kamera dibaian belakang dengan ukuran kamera Xiaomi Redmi 6 terbaru 12 MP dan 5 MP. Masing-masing kamera memiliki fitur cantik seperti aperture juga terdapat phase detection autofocus (PDAF).

Dibagian depan nampaknya tidak terlalu diistimewakan lantaran masih menggunakan kamera berukuran 5 MP.

Kapasitas Baterai Xiaomi Redmi 6 3000 mAh

Ponsel ini juga dibekali baterai berkapasitas besar 3000 mAh untuk mendukung performa yang baik sehingga daya tahan ponsel akan lebih lama, kamu bisa beraktifitas dengan ponsel ini lebih lama.
Harga HP Xiaomi Redmi 6 Keluaran Terbaru

Fitur Lengkap Xiaomi Redmi 6

Ponsel ini memiliki dua slt untuk SIM card yang salah satunya bisa dimanfaatkan untuk memasang microSD atau kartu memori eksternal hingga 256 GB. Fitur lainnya adalah wifi, bluetooth v4.2, microUSB 2.0, serta sensor pemindai sidik jari (fingerprint sensor).

Spesifikasi Lengkap Xiaomi Redmi 6

Spesifikasi Xiaomi Redmi 6

UMUM
  • Diperkenalkan
  • Juni 2018
  • SIM
  • Dual SIM (Micro dan Nano SIM)
  • 2G
  • GSM 850 / 900 / 1800 / 1900 - SIM 1 & SIM 2
  • 3G
  • HSDPA 850 / 900 / 1900 / 2100
  • 4G
  • LTE
MODEL
  • Tipe
  • Candy Bar
  • Dimensi/Berat
  • 147.5 x 71.5 x 8.3 mm/146 gram
  • Layar
  • 5.45 inches, 720 x 1440 pixels, 18:9 ratio (~295 ppi density)
  • Jenis Layar
  • IPS-LCD capacitive touchscreen 16M colors
  • Fitur
  • - Multitouch
  • - Capacitive
  • - MIUI 9
  • Warna HP
  • Grey, Blue, Gold, Rose Gold
RINGTONE
  • Type
  • MP3, WAV Ringtones
  • Getar
  • Ya
  • Lainnya
  • Loudspeaker, 3.5mm jack, Earpiece
  • Active noise cancellation with dedicated mic
DAPUR PACU
  • OS
  • Android 8.1 Oreo
  • Prosessor
  • Octa-core 2.0 GHz Cortex-A53
  • Chipset
  • Mediatek MT6762 Helio P22
  • GPU
  • PowerVR GE8320
MEMORI
  • Memori Internal
  • 32 GB/ 64 GB
  • Memory Eksternal
  • Hingga 256 GB microSD (Menggunakan SIM Card 2)
  • RAM
  • 3 GB/ 4 GB RAM
KONEKSI
  • 4G
  • LTE Cat4 150.8/50. Mbps
  • 3G
  • HSPA Plus 42.2/5.76 Mbps
  • 2G
  • EDGE dan GPRS
  • WLAN
  • Wi-Fi 802.11 a/b/g/n/ac, dual-band, WiFi Direct, hotspot
  • Konektivitas
  • - Bluetooth v4.2 A2DP
  • - microUSB v2.0, USB On The Go
KAMERA
  • Depan
  • 5 MP
  • Belakang
  • Dual: 12 MP (f/2.2, 1.25 μm) + 5 MP (f/2.2, 1.12 μm), phase detection autofocus, LED flash
  • Fitur Kamera
  • Geo-tagging, touch focus, face/smile detection, HDR, panorama
  • Video: 1080p@30fps
FITUR
  • Sensors
  • Fingerprint (rear-mounted), accelerometer, proximity, compass
  • Message
  • SMS(threaded view), MMS, Email, Push Mail, IM
  • GPS
  • A-GPS GLONASS BDS
  • Browser
  • HTML5
  • Radio
  • FM Radio
  • Games
  • Dowload
  • Java
  • Tidak Ada
  • Lainnya
  • - XviD/MP4/H.264 player
  • - MP3/WAV/eAAC+/FLAC player
  • - Photo/video editor
  • - Document viewer
BATERAI
  • Jenis
  • Non-Removable Li-Ion 3000 mAh
  • Siaga
  • -
  • Aktif/Bicara
  • -

Harga HP Xiaomi Redmi 6 Keluaran Terbaru
Kelebihan Xiaomi Redmi 6
  • Ukuran layar yang lebar mencapai 5.45 inci serta cukup jernih
  • Sistem operasi android paling baru versi 8.1 Oreo
  • Performa permesinan yang garang bertenaga Octa-core
  • Didukung oleh RAM besar 3 GB dan 4 GB
  • Dibekali memori internal 32 GB dan 64 GB
  • Dua kamera belakang berukuran 12 MP dan 5 MP
  • Dua slot SIM Card dan dukungan jaringan 3G dan 4G LTE
  • Kapasitas Baterai besar 3000 mAh
  • Fitur konektivitas lengkap termasuk fingerprint sensor
  • Harga HP Xiaomi Redmi 6 keluaran terbaru yang murah dibawah 2 jutaan
Kekurangan Xiaomi Redmi 6
  • Tidak diketahui apakah dilapisi anti gores pada layarnya
  • Kartu memori eksternal (microSD) dipasang di slot SIM card 2
  • Kamera depan masih 5 MP
  • Jenis baterai melekat  menjadi satu dengan body ponsel

Harga HP Xiaomi Redmi 6 Keluaran Terbaru

Ponsel ini sudah resmi dirilis di negaranya yakni China. Harga HP Xiaomi Redmi 6 keluaran terbaru diketahui dibandrol sekitar Rp.1,7 jutaan. Jelas harga ini jauh lebih murah dibanding ponsel merek lainnya.

Jika ponsel ini masuk ke Indonesia dengan harga yang relatif sama, maka dipastikan akan banyak peminat, terlebih ponsel ini menawarkan daya tarik tinggi dari segi performa serta dua kamera belakangnya. Kamu tertarik?

0 Response to "Harga HP Xiaomi Redmi 6 Keluaran Terbaru, Spesifikasi Dua Kamera 12+5 MP, Prosessor Octa-core RAM 4 GB"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel